Kuliner Sego Gegok Bendungan, Trenggalek
oleh: Rosidah Zainatul Anhar
TABLOIDMATAHATI.COM, MALANG-Berdasarkan cerita banyak orang Trenggalek Sego Gegok dulunya merupakan menu bekal para petani. Menghindari cuaca yang panas mereka berangkat sepagi mungkin. Keadaan tersebut membuat para istri kreatif dalam menyiapkan bekal. Akhirnya tercetuslah ide membuat Sego Gegok. Bahannya yang sederhana, cara masaknya yang mudah dan penyajiannya yang ringkas membuat menu ini menjadi andalan mereka untuk dijadikan bekal bagi yang bekerja di sawah atau kebun. Lambat laun makanan ini diolah menjadi menu yang dijual untuk masyarakat sekitar dan tidak disangka banyak orang yang suka dan mengidolakan makanan ini. Akhirnya banyak warung dan rumah makan di Trenggalek yang menyajikan menu tersebut sebagai salah satu opsi yang bisa dinikmati pembeli.
Sego Gegok merupakan akronim dari “Sego Genem Godong Gedhang” yang artinya nasi yang dibungkus dengan daun pisang. Mbah Tumirah merupakan orang yang mempopulerkan Sego Gegok untuk pertama kalinya di Kecamatan Bendungan. Beliau sudah lebih dari 30 tahun berjualan. Warungnya sendiri terletak sekitar 8 kilometer dari pusat kota. Tepatnya di RT 002/ RW 001, Dusun Jeruk, Desa Srabah, Kecamatan Bendungan, Trenggalek. Lauk untuk isiannya sendiri adalah sambal ikan teri, tetapi ada juga yang memodifikasi dengan memberi lauk lain seperti ikan tuna dan ampela. Sebelum disajikan, makanan yang sudah dibungkus daun pisang ini dikukus terlebih dahulu sehingga memunculkan aroma khas tersendiri. Sego gegok lebih nikmat dimakan ketika masih panas dengan tambahan gorengan tempe atau tahu.
Makanan sederhana ini masih populer hingga saat ini dan diminati banyak orang baik warga Trenggalek sendiri maupun dari luar daerah karena harganya yang murah dan rasanya enak. Pasalnya, satu bungkus Sego Gegok dijual dengan harga Rp 3.000 per bungkus. Porsinya yang sedang, cukup untuk mengganjal perut yang belum terlalu lapar bagi kebanyakan orang. Biasanya porsi untuk perempuan 1 bungkus dan laki-laki 2 bungkus.
Tak lengkap rasanya jika berkunjung ke Trenggalek tidak mencoba Sego Gegok kuliner khas Kecamatan Bendungan, Trenggalek. Bahannya yang sederhana dan relatif mudah ditemukan ini memang dapat membuat banyak orang untuk memasak sendiri tetapi setiap tangan yang membuat itu pasti akan menghasilkan rasa yang berbeda. Jadi bagi masyarakat Trenggalek jangan bosan untuk menikmati Sego Gegok dan untuk yang dari luar daerah Trenggalek mari rasakan kenikmatan dari Sego Gegok. (*)