LPO-LSB PP Muhammadiyah Rakernas, Direktur PSSI Bahas Lima Hal Sepakbola Nasional
TABLOIDMATAHATI.COM, YOGYAKARTA – Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri tampil sebagai pembicara dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Bersama Lembaga Pengembangan Olahraga (LPO) dan Lembaga Seni Budaya (LSB) Pimpinan Pusat Muhammadiyah, di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Sabtu (28/10).
Indra Sjafri sebagai Direktur Teknik PSSI membeberkan stratengi untuk memajukan sepakbola. Menurutnya ada lima hal yang peru diperhatikan untuk mengembangkan dan memajukan sepak bola.
“Ada lima hal yang harus diperbaiki. Pertama, infrastruktur yang layak. Ini maksudnya bukan stadion yang megah, tetapi adalah adanya lapangan yang layak untuk anak-anak berlatih untuk cukup bergerak,” ujarnya.
Kedua adalah kurikulum sepakbola. Menurutnya, negara-negara yang berprestasi selalu memiliki filosofi yang dielaborasi menjadi kurikulum. Selanjutnya kurikulum inilah yang dijadikan modul. Cara bermain Filanesia itulah yang saya terapkan saat meraih Emas SEA Games 2023.
Ketiga adalah pelatih yang berkualitas. Keempat adalah kualitas pemain. Terakhir kemn lima adalah kompetisi.
Kompetisi adalah faktor terakhir setelah keempat faktor di atas. Dengan infrastruktur yang baik, kurikulum sepakbola, pengembangan pelatih, dan pengembangan pemain, maka akan kompetisi yang mumpuni. (fj/rilis media grup afiliasimu/tadjid.id)