Sambut Musycab PCM Babat Gelar Lomba Mewarna Siswa ABA
TABLOIDMATAHATI.COM, LAMONGAN-Kegiatan semarak menyambut musyawarah cabang (musycab) ke 13 Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Babat kali ini adalah lomba mewarnai TK Aisyiyah Se Cabang Babat di Komplek SD Muhammadiyah 2 Babat, senin (19/6).
Alhamdulillah kegiatan ini diikuti hampir seluruh lembaga TK Aisyiyah Se Cabang Babat, ada kurang lebih 100 peserta dari seluruh TK yang hadir pada pagi ini,” ujar koordinator kegiatan Nurul Huda.
Kegiatan ini sengaja dilaksanakan dalam rangka menyemarakkan musycab agar meriah dan berkemajuan, tambah huda, sapaan akrabnya.

Sementara itu, Fathurrohim Syuhadi yang telah membuka kegiatan berharap kegiatan ini adalah bagian dari PCM Babat bergembira mulai dari anak-anak hingga ibu-ibu wali murid dan kepala serta guru TK Aisyiyah se Cabang Babat.
Insyaallah nanti seluruh peserta akan mendapatkan penghargaan, semua peserta akan menjadi juaranya karena telah berpartisipasi dalam lomba mewarnai ini, ungkap Fathurrohim yang juga Wakil Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Lamongan ini.
Terimakasih disampaikan kepada Kepala dan seluruh guru SD Muhammadiyah 2 Babat yang telah bersedia ditempati dan membantu pelaksanaan kegiatan ini dengan baik dan meriah, ungkap Huda yang juga wakil kepala hubungan masyarakat SMA Muhammadiyah 1 Babat. (rilis: cakzood/editor: doni osmon)