NGG Kolaborasi Dengan “Rumah Perubahan” Prof Renald Kasali, Waspada Hadapi Era Distruption
TABLOIDMATAHATI.COM, JAKARTA– Nusantara Gilang Gemilang (NGG) terus meluaskan manfaat dan kontribusinya dengan menyelenggarakan ngobrol bisnis dan Gala dinner yang diselenggrakan di Rumah Perubahan Prof. Renald Kasali, P.hD.

Acara yang digawangi oleh AVP NGG DKI Jakarta ini menghadirkan narasumber yang mumpuni, diantaranya Profesor Renald Kasali, Ph.D, Habib husein Ja’far, Noe Letto, Gandhie TW CTO MNC, Coach Dr. Fahmi, R. Agoeng Wibowo Master G-Coach Pro, Erni Yuniarti Master G-Coach Pro, Jarot Warjito Sekjen NGG, Tri Mulyana, dan Presiden NGG drh. H. Puguh Wiji Pamungkas, MM.

“Alumni kami tersebar dari Aceh hingga Sorong, puluhan ribu dari sekian banyak program yang kami selenggrakan di Grounded Business Coaching menjadi bagian dari kekuatan bangsa untuk melahirkan kelas menengah ekonomi bangsa”, papar Coach Dr Fahmi dalam sesi sambutannya.

“Kami memiliki harapan dan optimisme, bahwa Indonesia akan menjadi negara kuat dan maju di dunia, dan salah satu indikatornya adalah dengan lahirnya kelas menengah ekonomi, oleh karenanya hadirnya Nusantara Gilang Gemilang merupakan komplementator dan tipping point bagi terwujudnya cita-cita itu”, terang H. Puguh Wiji Pamungkas Presiden NGG.

Sementara dalam sesinya Prof Renald Kasali mengulas tuntas tentang tantangan dan peluang bisnis di era distruption. Gaya penyampaian beliau yang smart dan humble menjadikan sesi diskusi menjadi semakin hangat.

Acara ini di suport oleh SR12, hydrokalvabio, Hunianku, Priadi, Jaya Survei Indonesia, DCS Sewa mobil harian, Balqies Bebe, Isi Pajak.com, PT. Lamonte, Vortis, BSM Multimedia, Inner Salon Muslimah.
Kegiatan rutin NGG akan diselenggarakan di DKI Jakarta dalam bentuk seminar-seminar, pendampingan bisnis, coaching klinik, sharing inspirasi, dan lain-lain. (rilis: pgh/adv)