Langsung Kerja, 12 Siswa TITL-Mekatronik SMK Mutu Gondanglegi Lolos United Tractor School
TABLOIDMATAHATI.COM, MALANG – Setelah berkompetisi dengan sekitar 350 peserta seleksi masuk ikatan kerja di United Tractor (UT) School, pengumuman kelulusan dinyatakan belasan siswa jurusan Teknik Alat Berat (TAB) SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi -SMK Mutu- masuk UT School. Mereka akan mulai belajar sekitar bulan April 2025 nanti.
Kabar gembira ini disampaikan Kepala Program Keahlian TITL-Mekatronika SMK Mutu Gondanglegi, Muhammad Amsori, M.Pd, bahwa ada dua belas siswa jurusan TITL-Mekatronika yang lolos seleksi. Mereka adalah Mizzle (Teknik alat berat), Abiyu (Teknik Alat Berat), Afrizal (Teknik Alat Berat), A Hafiz (Desain Komunikasi Visual), Fairuz Z (Desain Komunikasi Visual), Alghifari (Teknik Alat Berat), Imam Suaji (Teknik Alat Berat), Irfan F (Teknik Kendaraan Ringan), Putri Adelia (Teknik Kendaraan Ringan), A Fatir R (Teknik Kendaraan Ringan), Bahrul UZ (Teknik Alat Berat), dan Gilang (Teknik Alat Berat).
Seperti diberitakan sebelumnya, pada tanggal 10 Januari 2025 lalu SMK Mutu Gondanglegi bersama tim UT School menggelar seleksi masuk sekolah bergengsi karena peserta yang lolos langsung ikatan kerja. Mereka yang lolos akan menempati formasi untuk formasi mekanik, operator dan UT programmer alat berat. (humas smk mutu/hamim)