Tapak Suci Pimda 27 Kota Malang, Juara Umum Paku Bumi Open 2020
TABLOIDMATAHATI.COM, GAJAYANA-Sukses besar menjadi catatan sejarah akhir tahun 2020 Pimda Tapak Suci 27 Kota Malang. Prestasi tersebut disebutkan salah satu pelatih Pimda 27 Tapak Suci Kota Malang, Muhamad Taqiyudin Rohanan disapa Didin yaitu menjadi juara umum Paku Bumi Open (PBO) internasional.
“Alhamdulillah, segala puji syukur hanya kepada Allah, sudah memberikan kemudahan kepada kami untuk meraih juara umum bersama ikhtiar para atlit ketika tampil ajang Paku Bumi. Kami juga sampaikan terima kasih kepada semua kontingen tapak suci dalam naungan pimda 27 Koat Malang yang sudah mendukung suksesnya para pelatih dalam ajang yang sama ini,” ucap syukur Didin kemarin.

Didin lantas menyebutkan Pimda Tapak Suci 27 Kota Malang sebagai juara umum setelah meraih 28 emas, 2 perak, dan 1 perunggu. Tentu saja prestasi ini lebih baik dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Prestasi ini sebagai bukti bahwa prestasi di tengah pandemi merupakan anugerah dari Allah untuk pimda 27 tapak Suci Kota Malang.
Terkait dengan hal ini, tandas Didin, pimda 27 tapak Suci Kota Malang, segera melakukan evaluasi dan peningkatan program latihan seluruh cabang Tapak Suci naungan pimda 27 Kota Malang. Tujuannya tahun 2021 nanti dapat meraih prestasi yang lebih baik lagi. (foto/editor: doni osmon)