Puluhan Siswa ABA 17 Kota Malang Juara Hari Pahlawan
TABLOIDMATAHATI.COM, KLOJEN-Panitia lomba Hari Pahlawan TK ABA 17 Kota Malang tadi pagi mengumumkan para juara lomba baca puisi tematik pahlawan. “Alhamdulillah panitia sudah memutuskan siapa saja para pemenangnya. Semua ini berdasarkan penilaian objektif semoga dapat menambah motivasi siswa untuk lebih giat lagi prestasinya,” ujar Kasek ABA 17 Kota Malang, Latifa, S.Pd, tadi malam.
Siapa saja pemenangnya? Latifa menyebutkan, pada Selasa, 24/11/ 2020 tim juri guru kelas A ABA 17 setelah menyimak, menimbang, dan memutuskan pemenang lomba puisi kategori B adalah, juara 1 Arsyad, juara 2 Khansa, juara 3 Ayri, harapan 1 Nesta, harapan 2 Abid, dan harapan 3 Nara.
Berikutnya, kata Latifa, juara kelas A adalah juara 1 Afiqa, juara 2 Kanya, juara 3 Naura, harapan 1 Sofia, harapan 2 Nabil, dan harapan 3 Andrian. Pada kategori kelompok bermain juara 1 Felly, juara 2 Arga, juara 3 Faris, harapan 1 Azka, harapan 2 Aisyah, harapan 3 Arkhan, serta hadiah hiburan diberikan kepada Qirani dan Qia.

Menurut Latifa, perlombaan baca puisi ini selain memperingati hari pahlawan juag menumbuhkan sikap nasionalisme kepada para siswa yang masih usia dini. Caranya melalui baca puisi perjuangan sehingga mengetahui bahwa kemerdekaan suatu negara harus diperjuangkan dengan susah payah.

“Makna perjuangan inilah yang akhirnya dapat menjadi teladan bagi siswa bahwa untuk meraih suatu kesuksesan harsu dengan jerih payah perjuangan atau ikhtiar dan tawakal,” pungkas peraih predikat Kepala Sekolah Terbaik se Kota Malang 2020 ini. (foto/rilis: latifa/editor: doni osmon)