Perkuat Ideologi PK IMM Abu Hanifah UMLA Gelar DAD
TABLOIDMATAHATI.COM, LAMONGAN– Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PK IMM) Abu hanifah Universitas Muhammadiyah Lamongan (UMLA) telah melaksanakan acara DAD ke-10 dengan tujuan untuk memperkuat ideologi dan pemahaman keislaman, membentuk karakter kepemimpinan, menanamkan nilai-nilai organisasi, serta melakukan regenerasi kepemimpinan di lingkungan IMM, kegiatan ini diselenggarakan di MAM 02 Banyutengah pada hari senin-rabu (22-24/04), hal ini dikatakan oleh Ketua Umum PK IMM Abu Hanifah, Muhammad Ridho Jundiansyah.
Acara yang bertemakan Internalisasi Ideologi IMM: Membentuk Loyalitas dan Jiwa Sosial Kader ini melibatkan beberapa pihak, antara lain: BPH PK IMM Abu Hanifah, Korps Instruktur Lamongan, Korps Instruktur Surabaya dan Korps Instruktur Ahmad Dahlan Surakarta, ungkap ketua PK IMM Abu Hanifah, Muhammad Ridho Jundiansyah.

Pelaksanaan DAD ke-10 ini sudah kami siapkan kurang lebih 2 bulan mulai dari pembentukan panitia, konsep kegiatan, dll. Kemudian sampai kegiatan dimulai dengan opening ceremony kemudian dilanjutkan ke kontrak belajar dan materi² pengkaderan, focus group discussion (FGD), pemberian tugas individu, simulasi dan praktik kegiatan kemudian ditutup dengan closing ceremony serta pembahasan Rencana Tindak Lanjut (RTL) alumni DAD X, tandas Ridho.
Banyak sekali harapan terhadap terlaksananya kegiatan ini, yakni: mencetak kader-kader IMM yang unggul dan berintegritas, meningkatkan komitmen dan loyalitas peserta terhadap organisasi IMM, mendukung tercapainya tujuan dan cita-cita organisasi IMM secara keseluruhan serta menjadi sarana untuk mempererat tali sillaturahmi antar anggota IMM. (reporter: vina indriani/ukm jurnalistik umla)