MDMC Ogan Ilir Gelar Diklat 36 Relawan Tanggap Bencana
TABLOIDMATAHATI.COM, SUMSEL-Muhammadiyah Disaster Management Centre (MDMC) Kabupaten Ogan Ilir, Sumsel, mengadakan Pendidikan dan Pelatihan (diklat) relawan Muhammadiyah Ogan Ilir pada 8/1/ 2021. Dikatakan Ketua Pelaksana Diklat Relawan MDMC Ogan Ilir, Nasrowi Jenuh, diklat ini bertujuan agar para AMM (Angaktan Muda Muhammadiyah) di Ogan Ilir mempunyai jiwa rela berkorban, jiwa sosial tinggi, suka membantu rela menolong dan respon cepat jika ada bencana alam dan tenaganya siap turun ke lokasi yang dibutuhkan.
Nasrowi mengatakan kegiatan MDMC Ogan Ilir sebagai tindaklanjut dari tiga peserta yang lebih awal mengikuti Diksar MDMC tingkat wilayah di Kota Lahat tahun 2020 yang lalu. Peserta tersebut di tugaskan untuk melaksanakan kegiatan serupa dalam menuntaskan (RTL) Rancanagan Tindak Lanjut kegiatan pendidikan dan pelatihan relawan Muhammadiyah dihadiri oleh unsur Pimpinan Daerah Muhammadiyah Ogan Ilir, PCM, PRM dan pengurus PIMDA 240 Ogan Ilir.

Sidik Al Kahfi Seksi Acara menjelaskan acara ini dibuka langsung oleh Ketua PDM Ogan Ilir Sudarta Salman. Pemateri Pendidikan dan pelatihan MDMC Ogan Ilir langsung menghadirkan nara sumber PW MDMC Sumsel. Adapun materi yang akan diterima oleh para peserta diantaranya materi tentang Al Islam Kemuhammadiyahan, negara pancasila sebagai darul ahdi wasyahada , penanggulangan bencana dan kesiapsiagaan, One Muhammadiyah One Respon, fiqih kebencanaan, ke-KOKAM-an, PPGD, montenering, survival, tehnik evakuasi dan RTL.
Sidik menyebutkan peserta kegiatan terdiri dari AMM, ORTOM dan AUM yang ada di PDM Ogan Ilir. Peserta berjumalah 36 orang secara mental dan fisik siap ikuti kegiatan ini dan kedepanya menjadi kader Muhammadiyah yang militan siap siaga kapanpun dibutuhkan utamanya konteks penanggulangan bencana karena Ogan Ilir salah satu spot karhutla.
Subhan salah satu panitia sangat berterimakasih atas kegiatan yang saat ini sedang berlangsung karena kegiatan ini adalah salah satu syarat menuntaskan RTL Diksar MDMC wilayah di Kota Lahat tahun 2020. (kontributor sumsel: marta pujiono)