Hadirkan Ahli Guru SMAMSA Siap Akreditasi
TABLOIDMATAHATI.COM, KLOJEN-Sebagai sekolah prestasi dan kreatif SMA Muhammadiyah 1 Kota Malang (SMAMSA) tidak mudah untuk mempertahankan capaian tersebut apalagi harus sesuai dengan standar mutu pendidikan yang ada. Standar mutu tersebut sebagai salah satu poin penilaian akreditasi sekolah.
Nah terkait dengan akreditasi sekolah, Waka Humas SMAMSA Kota Malang, Maya Marisa, S.Pd, mengungkapkan pihak sekolah menghadirkan nara sumber kompeten untuk membekali guru dan karyawan SMAMSA dalam meraih akreditasi nanti. Nara sumber dimaksud adalah Dr. Abu Bakar, M.Pd. “Kami tentu saja harus mengetahui apa saja poin-poin penting persiapan akreditasi sekolah. Sebab ada perkembangan terbaru terkait aturan akreditasi,” akunya.

Menurut Maya poin-poin penting yang disampaikan oleh pemateri terkait dengan standar mutu pendidikan sekolah. Standar mutu pendidikan setidaknya ada delapan yaitu, standar tingkat pencapaian, standar isi, standar proses, standar pendidik dan tenaga pendidikan, standar sarana dan prasarana, standar pengelolaan, standar pembiayaan, dan standar penilaian pendidikan. (foto/rilis: maya/editor: doni osmon)